Sabtu, 19 November 2016

Cara install Google Apps (Play Store, Google Services, Google Maps) di Genymotion

"Genymotion - Sebagai developer Android, Genymotion merupakan emulator android yang sangat dapat dihandalkan untuk development aplikasi android anda. Dibandingkan dengan emulator bawaan SDK android yang sangat berat Genymotion dapat mengungguli fitur - fitur utama yang ada di Android Emulator terutama masalah kecepatan dan kebutuhan memory untuk menjalankan emulator. Akan tetapi Genymotion secara bawaan tidak disertakan Aplikasi Google Maps maupun Google Services seperti Play Store, Google + dan sinkronisasi akun google di emulator Genymotion. Untuk mendapatkan service ini (Play Store, Google Service, Google Maps) anda harus installnya secara manual. Caranya sebagai berikut : Cara install Google Apps (Play Store, Google Services, Google Maps) di Genymotion
  1. Install Arm Translation. Kenapa Genymotion bisa lebih cepat dibandingkan dengan Emulator biasa karena ROM dari Genymotion dicompile dengan menggunakan mesin arsitektur x86, Jadi untuk install Google apps untuk Cyanogen anda harus menginstall Arm Translation terlebih dahulu melalui link berikut : ARM Translation Installer v1.1 (Mirrors). Setelah itu anda dapat drag n drop file tersebut ke Emulator Genymotion. Klik ok jika ada konfirmasi penginstalan dan berikut layar yang akan tampil jika anda berhasil menginstallnya.


    genymotion arm installation
    Jika anda sudah berhasil install Arm translation,anda dapat restart adb dengan menggunakan command adb pada default Android SDK :
    adb reboot
    Jika tidak mengerti langsung close saja emulator restart kembali emulator genymotion anda.
  2. Install Gapps untuk Android diGenymotion Jika step pertama sudah selesai selanjutnya adalah download aplikasi Google Apps tergantung dari versi android yang anda miliki.
    (Notes: Lakukan pemilihan dengan teliti. Jika tidak Gapps akan mengalami masalah seperti  Such No Connections di Google Play)
    Sekarang download gapps pada link berikut :
  3. Setelah itu drag and drop ke emulator android dan lakukan instalasi kembali.

    google apps genymotion installation
     
  4. Jika sudah selesai anda berhasil install Gapps sekarang anda dapat restart kembali genymotion kemudian buka kembali emulator genymotion anda. Jika anda menemui pesan Google Play services has stopped ini normal karana versi Google Play services sudah lama dan sekarang update ke Google Play store dengan sign in ke akun anda dan update untuk memperbaikinya
"

Cara mereset nilai Auto Increment di MySQL

Bagi temen - temen yang ingin mereset auto increment mysql yang sudah mencapai nilai tertentu dapat menggunakan Query sebagai berikut ini ni

Cara mereset nilai Auto Increment di MySQL



ALTER TABLE [Nama Table] SET AUTO_INCREMENT=[Nilai]
Contohnya sebagai berikut

ALTER TABLE logs AUTO_INCREMENT=1;
Nah jika anda belum mempunyai id tabel dapat menggunakan query berikut ini

ALTER TABLE logs ADD id INT UNSIGNED NOT NULL AUTO_INCREMENT,
    ADD INDEX (id);
Nah mudah bukan selamat mencoba

Jumat, 18 November 2016

Cara menghiraukan folder / ignore folder di Sublime Text

Ada kalanya kalian mendevelop project dan ingin menghiraukan suatu folder di sublime. Misalnya ketika mendevelop node.js dan ada folder node_modules. Ketika menggunakan Ctrl + P (Go to anything) semua yang ada di folder node_modules juga akan ke search.



Cara menghiraukan folder / ignore folder di Sublime Text
Untuk mengatasi masalah ini anda bisa menambahkan folder yang akan dihiraukan. Caranya

  1. Pilih Preferences > Settings - Default
  2. Kemudian tambahkan di  folder_exclude_patterns
    "folder_exclude_patterns": [".svn", ".git", ".hg", "CVS","node_modules"],
  3. Setelah itu restart dan node_modules tidak akan diproses sublime

Cara membuat disable klik kanan di browser dengan javascript

Langsung aja sobat yang biasanya make javascript ni ya. Yang mau disable klik kanan atau mau memproteksi pengcopyan artikel dari blognya dapat menggunakan script ini.

Ingat untuk menjalankan ini harus ada library jQuery terlebih dahulu

$(document).ready(function() {
    $(this).on("contextmenu",function(){
       return false;
    }); 
});
Kalau tanpa jQuery jadinya gini nih

<script language="javascript">
document.onmousedown=disableclick;
status="Right Click Disabled";
function disableclick(event)
{
  if(event.button==2)
   {
     alert(status);
     return false;    
   }
}
</script>

Jangan lupa di body gini

<body oncontextmenu="return false">
...
</body>

Rabu, 16 November 2016

Cara mengubah banyak gambar menjadi transparan dengan cepat

Mungkin dari anda pernah mengalami bagaimana susahnya mengubah gambar transparan dengan jumlah yang banyak. Dari pada satu satu mengubahnya menggunakan photoshop, ada cara yang lebih cepat dan efisien yaitu menggunakan ImageMagick

ImageMagick ini merupakan library yang sangat berguna buat memanipulasi image. Caranya pertama kali install dlu ImageMagick. Pilih sesuai dengan OS masing - masing.


Setelah itu jika sudah terinstall siapkan file gambar di folder yang sudah siap dibuat transparan. Misalnya pake windows ditaruh di folder D:\gambar

Setelah itu masuk ke command prompt masuk ke directory D:\gambar cranya ketik :

D:

cd D:\gambar


Kemudian buat folder batch di  D:\gambar\batch Setelah selesai masukkan perintah ini


FOR %G IN (*.jpg) DO magick %G -transparent #FFFFFF batch\%G

Dan voila semua gambar sudah transparan. Selamat mencoba ya kawan kawan


Senin, 14 November 2016

Cara Install Bcrypt yang error di Node.js

Terkadang package node.js ada yang membutuhkan beberapa tambahan tools untuk dapat diinstall. Biasanya windows build tools untuk phyton.

Contohnya ketika install bcrypt kemudian muncul error sebagai berikut :


D:\handita\Freelance Project\AWB\htdocs>npm install bcrypt

> bcrypt@0.8.7 install D:\handita\Freelance Project\AWB\htdocs\node_modules\bcry
pt
> node-gyp rebuild


D:\handita\Freelance Project\AWB\htdocs\node_modules\bcrypt>if not defined npm_c
onfig_node_gyp (node "C:\Program Files\nodejs\node_modules\npm\bin\node-gyp-bin\
\..\..\node_modules\node-gyp\bin\node-gyp.js" rebuild )  else (node "" rebuild )

gyp ERR! configure error
gyp ERR! stack Error: Can't find Python executable "python", you can set the PYT
HON env variable.
gyp ERR! stack     at failNoPython (C:\Program Files\nodejs\node_modules\npm\nod
e_modules\node-gyp\lib\configure.js:449:14)
gyp ERR! stack     at C:\Program Files\nodejs\node_modules\npm\node_modules\node
-gyp\lib\configure.js:404:11
gyp ERR! stack     at FSReqWrap.oncomplete (fs.js:123:15)
gyp ERR! System Windows_NT 6.1.7601
gyp ERR! command "C:\\Program Files\\nodejs\\node.exe" "C:\\Program Files\\nodej
s\\node_modules\\npm\\node_modules\\node-gyp\\bin\\node-gyp.js" "rebuild"
gyp ERR! cwd D:\handita\Freelance Project\AWB\htdocs\node_modules\bcrypt
gyp ERR! node -v v6.9.1
gyp ERR! node-gyp -v v3.4.0
gyp ERR! not ok
npm WARN winter-flower@1.0.0 No repository field.
npm WARN winter-flower@1.0.0 No license field.
npm ERR! Windows_NT 6.1.7601
npm ERR! argv "C:\\Program Files\\nodejs\\node.exe" "C:\\Program Files\\nodejs\\
node_modules\\npm\\bin\\npm-cli.js" "install" "bcrypt"
npm ERR! node v6.9.1
npm ERR! npm  v3.10.8
npm ERR! code ELIFECYCLE

npm ERR! bcrypt@0.8.7 install: `node-gyp rebuild`
npm ERR! Exit status 1
npm ERR!
npm ERR! Failed at the bcrypt@0.8.7 install script 'node-gyp rebuild'.
npm ERR! Make sure you have the latest version of node.js and npm installed.
npm ERR! If you do, this is most likely a problem with the bcrypt package,
npm ERR! not with npm itself.
npm ERR! Tell the author that this fails on your system:
npm ERR!     node-gyp rebuild
npm ERR! You can get information on how to open an issue for this project with:
npm ERR!     npm bugs bcrypt
npm ERR! Or if that isn't available, you can get their info via:
npm ERR!     npm owner ls bcrypt
npm ERR! There is likely additional logging output above.

npm ERR! Please include the following file with any support request:
npm ERR!     D:\handita\Freelance Project\AWB\htdocs\npm-debug.log

node.js perlu install build tools juga caranya

npm install --global --production windows-build-tools

Setelah itu baru install

npm install --global node-gyp
Kalau masih ada error failed to locate "CL.exe" masukkan perintah ini..
npm config set msvs_version 2013 --global

Sabtu, 12 November 2016

Cara mengatasi sql server yang tidak tersambung dengan benar

SQL Server - Jika anda sering menggunakan SQL server ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. SQL Server yang tidak tersambung dengan baik akan memberikan pesan error sebagai berikut :
A network-related or instance-specific error occurred while establishing a connection to SQL Server. The server was not found or was not accessible. Verify that the instance name is correct and that SQL Server is configured to allow remote connections. (provider: Named Pipes Provider, error: 40 - Could not open a connection to SQL Server) (Microsoft SQL Server, Error: 2)
Cara mengatasi sql server yang tidak tersambung dengan benar Untuk mengatasi masalah tersebut ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk memastikan bahwa setingan SQL Server berjalan dengan benar. Dengan cara melihat setting berikut :
  1. Cek koneksi tersambung dengan benar dari client ke server Lakukan ping ke komputer server, pastikan ada reply dari server
  2. Matikan Firewall baik di komputer client ataupun server
    Pastikan firewall di komputer baik client maupun server telah dimatikan. Yaitu masuk ke windows search bar kemudian ketik "Windows Firewall". Kemudian matikan seperti gambar berikut :
  3. Cek SQL Browser telah berjalan dengan baik. Masuk ke SQL Server Configuration manager kemudian cek di SQL Server Browser berjalan dengan baik. Dan pastikan juga instance sql server kita berjalan dengan baik pula misalnya intance SQL MSSQLSERVER berstatus running.
    Jika anda tidak dapat membuka SQL Server Configuration manager anda dapat melihatnya melalui Services kemudian cek untuk SQL Server Browser dan Instance SQL Server berjalan dengan baik
  4. Cek di SQL Configuration manager untuk setting berikut :- Shared Memory : Enabled
    - TCP / IP: Enabled- Named Pipes : Enabled
     
 

Cara memperbaiki error highlight Visual studio setelah install Resharper Ultimate

Resharper Ultimate memang tool yang sangat lengkap dan dapat membantu anda mempercepat pekerjaan di Visual Studio. Shortcut dan highlight error lebih spesifik membantu anda menemukan error dengan cepat di Visual Studio. Jika anda belum membeli lisensi Resharper Ultimate dan anda baru menggunakannya untuk keperluan testing, anda akan ditanya untuk mengganti semua shortcut dan highlight dari Default visual studio menjadi Resharper. Setelah masa trial anda habis biasanya selama 30 hari, Anda pasti akan menguninstall Resharper Ultimate dan kemudian anda akan menyadari Visual studio anda tidak memberikan error highlight lagi dan membuat anda frustasi. Untuk memperbaikinya dapat melakukan hal berikut :

Cara memperbaiki error highlight Visual studio setelah install Resharper Ultimate

  1. Masuk ke Visual Studio
  2. Masuk ke Tools > Options
  3. Text Editor > C# > Advanced
  4. Kemudian pilih dan centang kembali menu berikut :
    • Underline errors in the editor
    • Show live semantic error

Cara mengembalikan user SQL Server yang terdisable semuanya

Sql Server - Untuk tutorial kali ini ane akan memberikan cara bagaimana jika user SQL server kita secara tidak sengaja terdisable semuanya dengan query yang kita lakukan. Jika semua user SQL server telah terdisable anda tidak dapat lagi login ke SQL server kembali bahkan untuk masuk dan mencoba untuk enable lagi user yang ada. Solusinya jika masalah ini terjadi yaitu :

Cara mengembalikan user SQL server terdisable semuanya

Cara yang digunakan untuk mengaktifkan kembali user sql server adalah ke mode Single Mode only di SQL server. Caranya adalah sebagai berikut :
  1. Pastikan akun windows yang anda login adalah akun Administrator. Jika kurang yakin gunakan user Administrator default dari windows. Jika masih belum aktif Cara mengaktifkan user administrator pada windows adalah sebagai berikut : Masuk ke Command Prompt > Run as Administrator kemudian ketikkan net user administrator /active:yes. Setelah itu anda sign out kemudian login kembali dengan user administrator tersebut. Secara default user Administrator tidak berpassword.
  2. Setelah itu masuk ke SQL Configuration Manager Pilih instance SQL server yang bermasalah : sql configuration manager 
  3. Stop Server dari instance SQL server yang kita pilih instance sql server
  4. Klik kanan pada instance SQL Server kemudian pilih Propertiesproperties sql server configuration
  5. Masuk ke bagian Advanced. Kemudian ke Startup parameters, kemudian ketik di bagian depan tambahkan -m jadinya seperti ini :
    -m;-dC:\Program Files\Microsoft SQL Server\MSSQL10_50.DATA\MSSQL\DATA\master.mdf;-eC:\Program Files\Microsoft SQL Server\MSSQL10_50.DATA\MSSQL\Log\ERRORLOG;-lC:\Program Files\Microsoft SQL Server\MSSQL10_50.DATA\MSSQL\DATA\mastlog.ldf
    advance sql server
  6. Setelah itu restart kembali SQL server anda. Setelah selesai coba masuk ke SQL management studio kembali login ke SQL Server anda sesuai instance yang anda inginkan. Setelah itu tinggal masuk ke Security > User > Enable kembali login di SQL server. Setelah berhasil anda kembalikan setup SQL server tadi dengan menghilangkan kembali parameter -m untuk keluar dari single mode. Semoga berhasil

Cara membuat custom error di Yii Framework Controller

YiiFramework - Sudah biasa kan kalau kita memakai yii framework untuk membuat validasi sudah dihandle secara mudah oleh model di yiiframework secara otomatis. Nah bagaimana jadinya jika rule tersebut memang agak rumit dan tidak dapat diterapokan di model yiiframework.

Cara membuat custom error di Yii Framework Controller

Salah satu fitur yang ada di yii framework adalah fungsi addError() di yiiframework. Caranya yaitu dengan mengoverride fungsi beforeValidate di model yiiframework. Misal kita punya model berikut :
public class SampelModel extends CActiveRecords{


    ....
 public $customErrors=array();

    /**
     */
    public function addCustomError($attribute, $error) {
        $this->customErrors[] = array($attribute, $error);
    }

    /**
     */
    protected function beforeValidate() {
        $r = parent::beforeValidate(); }
        foreach ($this->customErrors as $param) {
            $this->addError($param[0], $param[1]);
        }
        return $r;
    }
 
 ...
}
Setelah itu di controller anda dapat memakainya dengan mudah yaitu caranya :
$model->addCustomError('Attribute1','Ini Error di custom error 1');
Pastikan 'Attribute1' ada di dalam deklarasi model anda.

Tampilan Baru Konten Baru

Sudah lama sekali website ini sudah tidak saya urusin. Karena saya punya banyak blog, dan waktu yang saya gunakan untuk ngeblog sudah berkurang juga.. huffft..


Tambahan Konten

Ini mungkin postingan catatan selain tutorial di web kali ini. Mungkin ke depan nanti bisa saya tulis tidak cuma untuk programming saja mungkin info - info atau pendapat juga bisa atau malah ups curahan hati..

Bagi pembaca blogku ini terima kasih telah membaca walaupun kontennya tidak update. Blog ini saya tulis biasanya sih sebagai dokumentasi hal yang pernah aku kerjain karena sering banget lupa kalau sudah kerja, setelah itu di kemudian hari mencari hal yang sama dan itu buang - buang waktu.

Ganti Template

Terima kasih kepada mas arif yang sudah ngeshare template blogger keren ini, ane modif modif warnanya aja biar tambah kalem lihatnya. Pengen bikin template blogger juga tapi masih males belajarnya masih seneng bikin template wordpress sih sebenernya hehe.

Finally

Selamat datang di blogku yang baru semoga masih bisa semangat ngeblog selain Lawatek.com, Bizzhow.net dan ini mungkin yang sudah sapu sapu kotoran yang sudah lama menumpuk..